CARA SEDERHANA MEMPERBESAR RAM HP SAMSUNG
Seperti diketahui, Samsung memang handal untuk urusan hardware hp, hanya saja kebanyakan RAM-nya kecil, bahkan bila dibandingkan dengan hp merk lain di harga yang hampir sama.
Saat akan instal aplikasi baru, seringkali dibilang memori hampir habis. Ada beberapa cara sederhana untuk mengatasinya, antara lain:
1. Menonaktifkan aplikasi bawaan yang tidak dipakai
Buka menu pengaturan 》 aplikasi 》 pilih aplikasinya (contoh: Foto, karena bisa ditampilkan juga pakai Galeri) 》 nonaktifkan.
2. Hapus data
Buka menu pengaturan 》 aplikasi 》 pilih aplikasinya (contoh: Chrome) 》 penyimpanan 》 atur penyimpanan 》 hapus semua data 》 oke
3. Memindahkan aplikasi tertentu ke kartu memori
Pasang kartu memori pada slotnya, pastikan kartu memori tersebut terbaca oleh perangkat. Lalu buka menu pengaturan 》 aplikasi 》 pilih aplikasinya (contoh: Photogrid Lite) 》 penyimpanan 》 Ubah 》 pilih kartu SD
Catatan: ada beberapa aplikasi yang memang tidak bisa dipindahkan ke kartu memori.
Nah, mudah bukan? Selamat mencoba!
Kalau ada cara mudah selain di atas, silakan komen saja π
Kunjungi juga tulisan ini.
Terima kasih tipsnya, kalau saya seringnya uninstall aplikasi yang gak dipakai, game juga kalau udah lama gak dimainin uninstall aja.
Alhamdulillah kalau bermanfaat