First Impression: Wardah Sheet Mask Vitamin C
Pertama lihat di etalase Wardah di toko kosmetik, bagian yang tanpa diskon. Menarik mata karena warnanya kuning jreng dan gambar jeruknya menawan banget ππ
Sebetulnya Wardah Sheet Mask ini ada beberapa varian yaitu:
- Vitamin C π Brightening: membuat kulit tampak cerah dan glowing
- Aloe Vera π Hydrating: melembapkan dan menyegarkan kulit
- Rose π Smoothig: membuat kulit tampak halus dan flawless
- Rice π Revitalizing: menjaga elastisitas kulit
- Green Tea π Calming: menyejukkan dan mengurangi kemerahan kulit
Harganya sangat terjangkau, hanya Rp 16.700 walaupun tanpa diskon.
Saat dibuka ternyata essence di dalamnya tumpah ruah. Ada lapisan plastik yang harus dibuka sebelum dipakai. Kalau gak dibuka, jadinya aneh seperti gambar di atas π€¦π»♀
Tisunya tidak terlalu tebal tapi gak gampang sobek juga. Sudah ada bolongan mata, hidung dan bibir, tanpa ada yang harus dilipat. Sayangnya entah kenapa sheet mask ini gak pas wajah saya.
Nampak di bagian hidung tidak menempel, begitu pula di bagian pipi, atas bibir dan dagu tidak menempel sempurna. Selain tidak enak dipandang juga essense (lagi-lagi) tidak menempel dan menyerap penuh di kulit wajah.
Baca juga: Tips "Lips on Fleek" Buat Emak-Emak yang Mau Kondangan
Baca juga: Tips "Lips on Fleek" Buat Emak-Emak yang Mau Kondangan
Saat pertama ditempel ke wajah, sekilas ada bau gak enak di hidung, gak ganggu sih. Terasa ada sedikit gatal juga di beberapa tempat seperti dahi dan dagu, apa karena kandungan vitamin C ya?
Dipakai selama 15-20 menit lalu dilepas tanpa bilas.
Klaim
Vitamin C dalam particle essence mencerahkan kulit serta menjadikannya tampak lebih glowing bersinar.
Hasilnya?
Wajah terasa lembut dan lembap. Namun efek brightening belum terasa, mungkin kalau sudah sering baru ada efeknya.
Kesimpulan
+ Kemasan menarik
+ Essence banyak
+ Harga masuk akal
+ Setelah pakai wajah terasa lembut dan lembap
- Ada bau gak enak
- Gak pas di wajah
- Lapisan plastik entah buat apa
- Ada gatal
Rate: 3/5
Repurchase? No. Lebih suka sheet mask sebelumnya
Aku juga kurang suka sama sheet masknya Wardah, bikin panas di muka :(
Iya mbak, soalnya kulitku sensitif